Meet point di Vila Aping, Langkapura menjadi lokasi yang dipilih oleh teman teman hare. Parkir luas, lokasi diatas ketinggian, sungguh tempat yang nyaman untuk berkumpul. Meski demikian peserta kali ini diluar dugaan, banyak teman teman yang hadir menimbang lokasi masih dekat dan kondisi pandemic mereda sehingga yang biasanya absen turut menyemarakan kegiatan kali ini.
Sambutan tuan rumah yang ramah
dan telah mempersiapkan banyak hal, cemilan pagi singkong rebus, teh hangat,
kopi dan kebetulan saya juga sedang panen jambu Jamaika satu tas penuh habis
menjadi bagian cemilan yang banyak diminati.
Seperti biasa sesi foto bersama di halaman yang luas dipenuhi tumbuhan menjadi spot foto dan menandai kegiatan hiking segera dimulai. Pak Heri yang menjadi fotografer, memang sebagian besar teman-teman senang untuk diabadikan dengan foto, video.
Jam menunjukan 07.05 wib
perjalanan dimulai dengan dibagi long dan short rute. Kali ini saya dan
beberapa teman mengambil rute long melewati rumah penduduk, kebun pisang, kebun
singkong dan semak belukar. Rute dengan tanah yang basah mengharuskan kami
untuk sebentar sebentar harus membersihkan sepatu karena tanah yang lengket.
Rute ini memang melalui area pemukiman dan kebun sehingga ditempat tertentu
kami melewati penduduk setempat yang sedang santai dirumah, sapaan mereka
kepada kami atau sebaliknya menjadi hal yang sungguh menyenangkan.
Jalan setapak tanah, jalan
beraspal, jalan batu, jalan semak merupakan variasi jalan pada rute kali ini.
Team hare biasanya melakukan tugasnya setiap hari Jum’at (2 hari sebelumnya)
kali hari Kamis dan ternyata hari Jum’at hujan mengguyur sehingga taburan
kertas banyak yang hilang, tidak kelihatan. Hal ini menyebabkan kami mesti
tetap focus terutama leader untuk mencari jejak kertas atau tanda titik dan panah. Beberapa kali karena asik ngobrol,
bercanda sehingga kehilangan jejak dan salah jalan, kertas penanda ternyata
banyak yang hanyut, hancur.
Rute yang kali ini memang tidak
terlalu berat meski ada turunan dan tanjakan yang cukup tinggi namun demikian
keringat tetap menngucur, cuaca yang cerah berawan tetapi tidak ada angin yang
berhembus. Selain wisata alam (laut, air terjun), Bandar Lampung juga memiliki
banyak lokasi wisata buatan diantaranya wisata Duta GS dan Bukit Sakura yang
kali masuk dalam rute yang kami lewati. Beberapa teman memanfaatkan wisata ini
untuk foto foto.
Perjalanan turunan, tanjakan,
keringat mengucur, tak terasa bila dilakukan dengan senang hati, karena minat,
hobby, dan tujuan sehat. Candaan, guyonan, cerita, kelakar, menjadi bagian yang
menguatkan untuk setiap langkah kami. Vegetasi beragam, suara burung dan
lainnya menjadi hiburan yang
menyenngkan. Uluran tangan, saling menjaga, saling mendukung, menjadi roh dalam kegiatan ini. Berkegiatan luar ruang
memiliki resiko terpeleset, terjatuh, tergores, terluka dll, hal ini sungguh
disadari oleh setiap orang sehingga setiap pribadi bertanggung jawab pada diri
sendiri
dan orang lain seperjalanan. Maka uluran tangan untuk membantu ketika
ada turunan atau tanjakan yang licin dan sulit menjadi sarana persahabatan yang
sebenarnya.
Fun, Fitness, Frienship menjadi
moto yang tepat untuk komunitas ini, Lampung Hash House Harrier (LHHH). Komunitas
yang berangkat dari kesamaan minat, hobby, bergabung dengan penuh kesadaran/
keinginan kuat dari hati dengan tujuan kebugaran (sehat) , persahabatan yang
dilakukan dengan gembira.
Hashing kali seperti biasa, disuguhi makan siang enak, dengan menu mi buatan bu Ermina.
Kali ini juga ada beberapa peserta anggota baru bergabung, 5 orang dimana disambut dengan istilah down-down.
Hashing News Lampung HHH
RUN ke 937. Minggu, 12 Des 2021.Lokasi Vila Aping Bukit Sakura Langapura.
Dress code: Orange Panindohash
Hashing minggu ini team Hare
& Cohare memilih Lokasi ini krn sdh 1 tahun lbh gak Hash disini. Lokasi nya
dkt msh ditengah kota mudah terjangkau oleh para hasher terutama group pak
Herry yg domisilinya sekitar sini. Bagi yg JJS bisa langsung ke Taman Bukit Sakura
yg intagramable disini para Hasher bs sefie & Groupie sepuasnya. Lagian
sejak di renovasi makin bnyk dibuat lokasi2 yg mmg tuk itu. Kalo msh blm puas
para Hasher msh dpt melanjutkan ke Taman Wisata GS yg cuma 200 m dr pintu msk
Bukit Sakura. Sedangkan Rute Long Run kali ini msh spt track terdahulu cuma
8,5K saja. Tracknya tdk ada tanjakan yg ekstrim dan menyebrangi kali hingga ke
Perum Gun Ter(Gunung Terang) terus diarahkan balik ke Bukit Sakura sebelum
pintu msk dbelokan lg ke kiri msk hutan lg sampailah ke lokasi On-In. Menu
minggu ini pasti beda dr minggu kemarin.
Pokoknya Hasher yg tdk hadir minggu ini rugi aja dan semua ini tentunya tuk meninggikan Imun /anti body kita semua. Tp pengurus perlu mengingatkan kembali kpd para hasher LHHH walaupun Prov. Lampung sdh zone hijau utk selalu:
- Mematuhi Prokes 5M
- Jangan hadir Hash jika merasa badan kurang sehat.
- Jangan hadir Hash jika baru pulang dr luar kota.
- Jangan hadir Hash jika ada anggota keluarga satu rumah yg terpapar Covid-19.
Salam sehat dan bahagia tuk kita semua. Yess.😍n..😍n...!!!
No comments:
Post a Comment